Akhirnya, Perwakilan Rektorat USU Temui Pendemo sinarta tapanuli
sinartapanuli.com
MEDAN – Pewakilan Rektorat Universitas Sumatera Utara (USU) akhirnya datang menemui mahasiswa yang sedang menggelar aksi di pelataran Biro Rektorat USU, Selasa (24/10/2017).
Mahasiswa menggelar aksi solidaritas atas tindakan refresif yang dilakukan oknum sekuriti terhadap rekan mereka, Imanuel Silaban.
Wakil Rektor I USU Rosmayati datang dan memberikan komentar pertama dari perwakikan USU.
Kata dia, Rektor USU Runtung USU tidak dapat menemui mahasiswa yang sedang demo karena berada di luar kota.
“Rektor sedang di Jakarta sehingga tidak bisa hadir di sini,” kata Rosmayati.
Tak lama kemudian, Rosmayati menyerahkan pengeras suara ke Wakil Rektor V Luhut Sihombing.
Teriakan mahasiswa pun mewarnai komentar perwakilan Rektorat USU ini.
Luhut mengatakan telah menghubungi bagian hukum USU untuk melakukan investigasi tindak kekerasan yang dilakukan oknum sekuriti.
“Pemukulan itu sudah kami serahkan ke Polisi. Kemarin sudah saya surati bagian hukum untuk melakukan investigasi secara tuntas, siapa pelaku nanti kita ketahui dari investigasi kepolisian,” katanya.
Pernyataan Luhut ini membuat mahasiswa tidak puas.
“Mana sekuritinya? Mana sekuritinya? Hadirkan kemari,” teriak mahasiswa.
“Rektorat jangan hanya menunggu dari kepolisian, bentuk tim investigasi internal,” sambung mahasiswa.
Pada kesempatan ini, Luhut juga membantah adanya jam malam yang membatasi aktivitas mahasiswa.
“Jam malam tidak ada jam malam, jangan diputarbalikkan. Kalian 24 jam di sini pun boleh,” kata Luhut disambut tepuk tangan mahasiswa.
Hingga berita ini diturunkan, mahasiswa masih melakukan dialog dengan mahasiswa.
- Via http://www.sinartapanuli.com/akhirnya-perwakilan-rektorat-usu-temui-pendemo/1191.html - Tanggal October 24, 2017 at 04:38PM
0 Response to "Akhirnya, Perwakilan Rektorat USU Temui Pendemo sinarta tapanuli"